Saturday, July 09, 2011

Siapakah Penemu OSPEK ??

| |
Pernahkah terlintas di dalam pikiran kalian, siapa sih pencetus OSPEK pertama kaliBagaimana sejarah perkembangan OSPEK dari jaman majapahit hingga sekarang? Kenapa sih seolah-olah wajib diadakan acara macam OSPEK? Untuk apa? Adakah manfaat bagi mahasiswa baru? Dan berbagai bla.bla.bla lainya...

Sejujurnya hingga tulisan ini dibuat, saya masih mencari-cari jawaban atas pertanyaan-pertanyaan yang saya tulis di atas. Tulisan ini saya buat hanya sebagai pancingan untuk bahan introspeksi dan renungan kita semua sebelum musim OSPEK yang tiba. Banyak orang yang berkoar bahwa OSPEK itu bertujuan untuk melatih kedisiplinan karena dalam OSPEK mahasiswa baru diwajibkan datang sebelum ayam berkokok, namun pernahkah terlintas di pikiran bahwa ada batasnya manusia tidak bisa dijadikan mesin? Sebuah mesin yang hanya perlu di isi bahan bakar dan mampu dinyalakan non stop sekalipun. Selama ada bahan bakar, mesin tersebut tetap menyala tak akan bisa mati kecuali 2 sebab; (1) Sengaja dimatikan oleh manusia atau (2) Dibiarkan hingga terbakar.

Orang-orang juga berkoar bahwa OSPEK bertujuan untuk melatih kemandirian karena pada saat OSPEK, kita disuruh membawa barang-barang aneh bin ajaib! Tapi pernahkah kalian memperhatikan sepanjang gerbang kampus ketika musim OSPEK, berjajar rapi para pedagang yang telah menyediakan hampir seluruh barang dan perlengkapan OSPEK. Ada uang ada barang, lalu yang menjadi pertanyaan, dimana letak kemandirianya??

Di sisi yang lain berkoar juga mengatakan bahwa jika tidak ada OSPEK, maka para junior tak akan pernah tunduk atau istilahnya hormat pada seniornya? (hal tersebut mungkin benar), ada pula yang mengatakan jika tidak ada OSPEK, maka mahasiswa baru tidak akan saling mengenal teman seperjuangan di bangku kuliah nantinya? (ini mungkin juga benar)


Nah, sampai disini cukup membingungkan bukan, MASIH PENTING DAN PERLUKAH OSPEK? Kembali lagi bahwa ini hanya tulisan pancingan supaya kita dapat berfikif secara individu, tanpa pengaruh kepentingan golongan, tanpa tekanan seseorang, tanpa adanya doktrin, sehingga kita benar-benar menggunakan hati nurani.


Mari kita berpikir dengan hati nurani! Lalu pikirkan suatu hal yang bisa merubah OSPEK tanpa harus meninggalkan segala manfaatnya.  Tindakan kita sangat berarti bagi bangsa ini, jika tidak esok hari, maka tahun depan. Tapi percayalah bahwa suatu saat nanti itu akan berguna, karena perubahan itu pasti!

Bangsa ini menunggu jawaban dari hati nurani kita semua, mahasiswa!


Kiriman dari : NN-HIMATHRIK
Sumber Gambar : Disini

0 komentar:

Post a Comment